Keguguran, Jane Shalimar Masih Syok
Jane mengunggah foto tengah dipeluk sang suami yang tengah berada di rumah sakit.
Suara.com – Suami Jane Shalimar, Arsya Wijaya, membenarkan bahwa istrinya baru saja mengalami keguguran janin yang masih berusia 7 minggu.
Saat ini Jane Shalimar masih menjalani perawatan setelah menjalani proses kuret untuk mengeluarkan janin.
“Maaf Jane-nya masih belum sadar di ruang pemulihan. Tadi baru tindakan soalnya,” kata Arsya Wijaya saat saat dihubungi wartawan, Kamis (15/5/2020).
Menurut Arsya, Jane masih belum bisa ditemui karena masih syok karena mengalami keguguran.
“Kondisinya masih syok, jadi belum bisa diwawancara dulu,” ujar dia.
Sebelumnya Jane Shalimar mengabarkan Janinnya mengalami keguguran di usia 7 minggu. Kabar duka ini disampaikan Jane Shalimar sendiri melalui akun Instagram-nya.
Di situ, Jane mengunggah foto tengah dipeluk sang suami yang tengah berada di rumah sakit.